Pages

Sabtu, 12 Januari 2013

Persija vs Mitra Kukar = 1-2 , Penalti Esteban Tumbangkan Macan kemayoran di Senayan

Tampil di depan publiknya sendiri, Persija Jakarta tampil buruk, masih belum diperkuat Bambang Pamungkas Cs, Tim Macan Kemayoran kesulitan menghadapi Mitra Kukar dalam lanjutan laga Indonesia Super League (ISL) musim 2013/14 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Sabtu sore.
Anak asuh Iwan Setiawan harus mengakui ketangguhan Tim Naga Mekes setelah kalah 1-2 meski berusaha menyamakan kedudukan, setelah tertinggal.
Mitra Kukar yang diperkuat beberapa mantan pemain Timnas seperti Syamsidar, Hamka Hamzah, Bustami, dan Arif Suyono terbukti mampu mendikte gaya permainan klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut.
Mitra Kukar sempat membuka kemenangan di menit ke 20 lewat sepakan keras Jajang Mulyana setelah menerima umpan matang dari Bustami.
Namun Pedro Javier hanya butuh satu menit guna menyamakan kedudukan, setelah berhasil memanfaatkan kemelut didepan gawang Mitra Kukar dan memaksa Syamsidar memungut bola dari gawangnya.
Empat menit sebelum berakhirnya babak pertama, wasit yang memimpin pertandingan menunjuk titik putih dan menghadiahi Mitra Kukar dengan tendangan pinalty.
Esteban Jose yang dipercaya sebagai eksekutor mampu melakukan eksekusi dengan baik dan membuat Mitra Kukar unggul 1-2 atas Persija Jakarta. Bahkan dibabak kedua Persija Jakarta tidak mampu membuat peluang berarti hingga akhirnya wasit meniup tanda berakhirnya pertandingan.
Dengan kekalahan tersebut, otomatis Persija Jakarta hanya mampu mengoleksi satu poin di klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) musim 2013.(sf)