Pages

Jumat, 12 Oktober 2012

2 Mitos dan Fakta Seputar Kesehatan

Apa penjelasan para ahli tentang mitos seputar kesehatan yang sudah kita yakini selama ini ? 
Berbahayakah ? 
Atau justru salah besar ?

Mitos : Melahap makanan yang jatuh ke lantai sebelum 5 menit, aman dilakukan.
Fakta : Tidak ada lantai yag benar-benar bersih dari kuman. Makanan yang jatuh ke lantai akan membuatnya terkontaminasi oleh kuman. Kontaminasi bakteri berlangsung sangat cepat. Bahkan lebih cepat daripada gerakan refleks kita. Sebaiknya makanan yang sudah jatuh dibuang saja. Jangan lupa berpikir kalau meja dapur itu pasti bersih. Permukaannya yang berpori dan kondisinya yang sering lembap sangat disukai oleh bakteri.

Mitos : Semua penyakit bisa diobati dengan antibiotik.
Fakta : Sekitar 10% penduduk kota besar sudah kebal terhadap antibiotik tertentu karena penggunaan obat yang tidak rasional. Padahal, antibiotik yang penggunaannya tak tepat bisa memicu kuman kebal antibiotik. Jika penyakit Anda bukan disebabkan oleh infeksi kuman atau bakteri, tidak perlu antibiotik. Jika karena infeksi, konsumsi antibiotik sesuai dengan dosis yang sudah diresepkan dan sampai obatnya habis.

Berbagai sumber, semoga bermanfaat.