Pages

Kamis, 03 Januari 2013

Persisam Lupakan Fortune Udo , Bidik Pape Gueye

Impian Persisam Putra mendapatkan Fortune Udo akhirnya pupus. Ini setelah manajemen memutuskan tak lagi melanjutkan negosiasi pada pemain Nigeria tersebut. Tak kunjung datangnya mantan pemain Persiba Bantul yang terakhir kali memperkuat Binh Duong FC, klub di Vietnam tersebut membuat manajemen memutuskan batal mengontraknya.
Hal tersebut kemarin disampaikan manajer tim Coeng Agus Setiawan . Menurut Coeng pihaknya sudah cukup sabar menanti kedatangan Fortune Udo sejak ia izin kembali ke klub lamanya di Vietnam guna mengurus masalah administrasi.
“Kita sudah tunggu sejak semifinal Inter Island dilaksanakan di Bandung. Tapi sampai sekarang ia tak kunjung datang. Informasi kami terima, klubnya di Vietnam meminta biaya kompensasi jika Fortune Udo mau meninggalkan tim. Padahal awalnya hal tersebut tak pernah dibicarakan antara manajemen Binh Duong FC dengan agen Fortune Udo. Saya dengar kompensasi yang diminta lumayan besar. Itulah alasan utama yang dikemukakan agennya mengapa ia belum tiba di Indonesia,” kata Coeng menjelaskan.
Dan batal bergabungnya Fortune Udo ini membuat manajemen bergerak cepat. Pape Gueye didatangkan dan rencananya malam besok sudah berada di Jakarta. Kualitas pemain kelahiran 20 Juli 1990 dengan tinggi badan 185 cm tersebut, akan dilihat dalam latihan di Jakarta. Pape terakhir kali memperkuat tim Union St Gillois di Belgia dengan mencetak 14 gol.
Namun seandainya Pape ternyata tak memenuhi keinginan, satu pemain lain sudah disiapkan untuk bergabung. Tetapi pemain tersebut belum bisa disebutkan namanya karena masih dalam proses untuk didekati.
“Kita mau lihat dulu bagaimana kualitas Pape Gueye. Harapan kami sih dia bagus, tapi seandainya pun
tidak, satu pemain asing lain sudah kami dekati dan Insya Allah kualitasnya sudah teruji,” paparnya.
Manajemen memang ingin cepat mendapatkan pemain depan sesuai kebutuhan tim. Sebab penutupan pendaftaran pemain sudah berakhir 18 Januari mendatang. Sementara Persisam Putra sudah harus menjalani dua laga awal sebelum tanggal tersebut, yakni 6 Januari lawan Persija Jakarta dan 12 Januari kontra PSPS Pekanbaru. (upi)