Pages

Kamis, 20 Oktober 2011

PlayStation 3 Edisi Khusus, Penuh Warna dan Dijual Terbatas

Shear Blog - Sony memperkenalkan Play Station 3 edisi khusus dan tiga game terbarunya. Edisi khusus ini disertai joystick dan headset wireless desain terbaru, ada seri CECH-3000B dengan hard disk 320 GB dengan warna splash blue dan scarlet red. Seri PS3 ini nantinya akan dijual terbatas dan akan tersedia pada bulan November. Sementara, 3 game terbaru adalah Uncharted 3 : Drake's Deception, Tekken Hybrid dan Rocketbirds : Hardboil Chicken.

Warna splash blue akan mengusung nuansa biru air laut dan scarlet red akan membawa nuansa sorotan Matahari dan api. Tepatnya, PS3 limited edition ini akan dirilis 17 November mendatang dan dijual sepaket dengan harga Rp 3,499 juta. Pembelian paket sudah termasuk pengendali nirkabel dualshock 3 dengan warna sama.

Sementara, game Uncharted 3 akan mengusung beberapa fitur baru yang membuat pengalaman game lebih menyenangkan. Salah satu yang langsung terlihat baru adalah lokasi permainan. Bila dalam Uncharted 1 latarnya ialah hutan dan Uncharted 2 adalah padang rumput, kali ini lokasinya adalah padang pasir. Game ini sudah dilengkapi dengan fitur 3D, jadi visualisasinya lebih mumpuni.

Game selanjutnya, Tekken Hybrid, akan hadir berbundling dengan filmnya. Pada dasarnya, Tekken Hybrid ini sama dengan seri sebelumnya, hanya saja sudah support High Definition. Di Tekken Hybrid, pemain bisa memainkan seluruh karakter di tekken 5 dan 6 ditambah karakter baru yang terdapat dalam film.

Game terakhir adalah Rocketbirds : Hardboil Chicken, merupakan game pertama di Play Station Network yang berasal dari Asia. Latar game ini adalah sebuah negara penuh burung yang telah dikuasai oleh rezim pinguin. Hardboil Chicken harus membunuh pemimpin pnguin yang jahat bernama Putzki.

Game-game ini akan dirilis pada November 2011.
Sumber : KOMPAS tekno