Timnas Arab Saudi sudah cukup siap menghadapi tuan rumah Indonesia dalam lanjutan kualifikasi Piala Asia 2015 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Sabtu (23/3) besok. Meski lebih diunggulkan, namun Arab Saudi tetap mewaspadai kekuatan Timnas Indonesia.
Pelatih Arab Saudi Juan Ramon Lopez Caro menilai, Indonesia punya barisan pertahanan tangguh dan penyerangan yang tajam. Arab Saudi akan mewaspadi serangan balik Indonesia yang cepat.
"Indonesia bermain bagus di pertahanan dan punya serangan balik cepat. Indonesia punya striker bagus dalam diri Sergio van Dijk," kata Juan Ramon Lopez Caro saat menggelar Konferensi Pers di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Jumat (22/3).
Ramon juga mengungkapkan Timnas Indonesia makin kuat dari waktu ke waktu. "Kami tahu timnas Indonesia menjadi semakin kuat, kami berharap bisa mengeluarkan permainan terbaik kami," ujarnya.(dhh)
Pelatih Arab Saudi Juan Ramon Lopez Caro menilai, Indonesia punya barisan pertahanan tangguh dan penyerangan yang tajam. Arab Saudi akan mewaspadi serangan balik Indonesia yang cepat.
"Indonesia bermain bagus di pertahanan dan punya serangan balik cepat. Indonesia punya striker bagus dalam diri Sergio van Dijk," kata Juan Ramon Lopez Caro saat menggelar Konferensi Pers di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Jumat (22/3).
Ramon juga mengungkapkan Timnas Indonesia makin kuat dari waktu ke waktu. "Kami tahu timnas Indonesia menjadi semakin kuat, kami berharap bisa mengeluarkan permainan terbaik kami," ujarnya.(dhh)